Halaman

Jumat, 20 Juli 2012

CUKUP MENAHAN, PERUT PUN KENCANG !

KECILIN TUH PERUT !!!
Setiap wanita pasti ingin memiliki tubuh yang kencang dan ramping. Begitu pula Anda. Dengan harapan, selalu menjadi pusat perhatian dan menjadi panutan bagi wanita lain.

Memiliki tubuh yang ramping dan kencang tentunya akan meningkatkan rasa percaya diri pemiliknya. Sehingga tak heran, sesibuk apapun aktivitas yang dilakukan, banyak wanita yang mulai menerapkan pola hidup sehat untuk menunjang pembentukan tubuhnya.
Selain menjaga pola makan, hal penting lain yang harus Anda lakukan untuk mendapatkan tubuh langsing adalah rajin melakukan latihan. Ada banyak latihan yang bisa membantu Anda mendapatkan tubuh langsing. Selain latihan kardio, Anda juga bisa mencoba latihan bodyweight training untuk memaksimalkan program Anda.
Bodyweight training merupakan latihan dengan menggunakan berat tubuh sebagai bebannya. Jadi, Anda tidak peralatan apapun untuk melakukannya. Bahkan Anda bisa melakukan latihan ini di tengah kesibukan Anda.
Beberapa latihan bodyweight training yang bisa Anda lakukan antara lain:
  1. Plank : untuk melatih kekuatan dan mengencangkan otot perut
  2. Lunges : untuk mengencangkan otot paha dan pantat
  3. Upper body step up : untuk mengencangkan otot lengan dan meningkatkan keseimbangan tubuh
  4. Elevated push up : untuk mengencangkan otot lengan, punggung, dan dada
  5. Triceps dips : mengencangkan otot bicep dan dada
Cobalah latihan di atas sekarang juga dan rasakan manfaatnya bagi tubuh Anda!

INGAT ! JANGAN MENYERAH SEBELUM PERANG !!!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar